Jumat, 24 Mei 2013

Es Krim Rasa Burung di Jepang

Jepang kerap kali menciptakan cita rasa baru ke dalam makanan mereka. Jika sebelumnya ada es krim rasa kepiting, belut, atau daging kuda, kini juga tersedia es krim rasa burung. Seperti apa sensasi rasanya? Ini dia uraiannya.

1. Es Krim Rasa Burung
Torimi Cafe adalah restoran yang dikelilingi 36 burung cantik untuk menemani Anda makan. Kafe yang terletak di Osaka ini menciptakan es krim rasa burung. Tidak hanya satu jenis burung saja, tapi ada beberapa rasa yang dapat Anda coba, seperti Java Sparrow, Parkit, dan Cockatiel.


2. Rasa Java Sparrow
Java Sparrow merupakan burung gemuk kecil yang mempunyai bulu hitam putih pada bagian kepala. Burung ini termasuk pemakan biji-bijian. Oleh karena itu, es krim rasa Java Sparrow berupa es vanila yang dicampur dengan biji-bijian. Terdapat pula marshmallow di dalamnya sehingga ada rasa yang berbeda saat memakannya. Anda akan merasa seperti mengunyah burung Java Sparrow.

3. Parkit
Burung Parkit tampak lebih besar dari Java Sparrow. Parkit mempunyai bulu yang lembut dan sifatnya lebih tenang tidak seperti burung lainnya. Untuk itu, es krim rasa Parkit lebih lembut dari Java Sparrow yang dicampur dengan madu serta sari apel. Kini baru ada hanya satu rasa yaitu vanila.

4. Cockatiel
Cockatiel adalah burung yang cantik hampir mirip Parkit hanya saja lebih besar dan mempunyai jambul unik. Es krim vanila rasa Cockatiel dimix dengan sari apel, madu, serta biji-bijian yang lebih besar.




5. Situs Bird Cafe
Ini sekiranya makanan yang disajikan dalam restoran tersebut yang dikutip dari situs bird cafe. Torimi Cafe juga mengklaim bahwa bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan es krim tersebut adalah bahan alami. Hanya saja terdapat beberapa campuran bahan lain untuk menambahkan kualitas rasa dalam es krim burung itu.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...